Sering bingung nggak sih dengan bakat apa yang kamu miliki? Atau sering engga PD waktu ditanya tentang apa bakatmu terus bilang “Duh, aku biasa – biasa aja kok, gak punya bakat istimewa.”
Duh guys, stop mindernya deh, Tuhan nggak mungkin ngirim kamu ke dunia tanpa sesuatu yang bisa kamu banggakan, kan?!
1. Engga Ada Salahnya Ikut Tes Kepribadian
Kamu udah ngerti karakter diri kamu sendiri belum?
Engga jarang lho, orang - orang bingung dengan bakat apa yang dimilikinya gara – gara belum kenal sama diri mereka. Kamu bisa menggunakan indikator kepribadian dari Meyers – Briggs untuk membantu mengenali tipe kepribadianmu. Cek indikator – indikatornya ini di sini.
Setelah kamu mengerti kamu itu seperti apa, kamu bakal lebih mudah untuk mengetahui plus minus yang ada di dalam dirimu, kan?!
2. Jika Belum Puas, Tanyakan Kelebihan Dan Kekuranganmu Pada Temanmu
Jika kamu masih belum yakin tentang penilaian kepribadianmu dengan indikator – indakator di atas, kamu bisa tanyakan kelebihan dan kekuranganmu pada teman – teman dekatmu. Seorang teman sejati pasti akan langsung menjabarkan panjang lebar kekurangan dan kelebihan yang kamu miliki.
Selain menyenangkan, mendengar kelebihan dan kekurangan dari orang lain pasti akan dapat meningkatkan percaya dirimu, kan?!
3. Kalau Kamu Masih Bingung Juga, Tanyakan Pada Kedua Orang Tuamu
Tidak ada salahnya kamu bertanya pada orang tuamu tentang kelebihan dan kekurangan yang kamu miliki. Kamu bisa bertanya tentang seperti apa kamu waktu kecil, atau tentang apa hobi yang sering kamu lakukan saat kamu masih kecil. Dengarkan cerita mereka tentang seberapa pintarnya dirimu bermain air hingga betapa kreatifnya dirimu dengan pulpen dan cat air.
Tidak ada orang yang mengerti kita sebaik orang tua kita bukan?
4. Selalu Cari Inspirasi Dari Orang Lain
Jika kau masih bingung dengan talent atau bakat yang kamu miliki, kamu bisa berusaha untuk mencari inspirasi dari orang lain. Misalnya saja kamu membaca buku lalu kamu terinspirasi untuk jadi penulis, saat kamu menonton konser tiba – tiba kamu kepikiran untuk jadi musisi seperti band dan penyanyi favoritmu hingga kamu ingin menjadi seperti BJ. Habibie yang bisa membuat pesawat terbang.
5. Perhatikan Hal – Hal Yang Kamu Sukai
Mulai tulis hal – hal yang menyenangkan untuk kamu lakukan. Apapun, entah itu memasak, main gitar, renang, main biola, beternak, berkebun atau kegiatan – kegiatan lain yang akan dengan senang hati kamu lakukan. Setelah itu tanyakan pada dirimu dari kegiatan tersebut kegiatan apa yang dengan senang hati berkecimpung dan menghabiskan sebagian besar waktumu untuk melakukannya.
6. Mulai Lakukan Sekarang
Semua yang ada di poin 1 – 5 di atas akan percuma jika kamu enggak punya nyali untuk mencobanya sekarang juga! Jangan biarkan mimpimu untuk menjadi jago panah, penulis handal, gitaris ternama, penyanyi terkenal atau menjadi pengusaha sukses tetap menjadi bunga tidur yang menghiasi mimpi indahmu.
7. Teruslah Berlatih
Teruslah latihan setiap hari untuk mengasah bakat yang kamu miliki.
Bakat yang kamu miliki itu tak ubahnya seperti pisau tumpul yang harus kamu asah setiap harinya agar dia dapat digunakan dengan baik, jika tidak dia akan tetap menjadi pisau tumpul yang kurang berguna. Sisakan waktumu barang 30 menit hingga 1 jam untuk mengasah bakat – bakat istimewamu itu.
8. Temukan Mentor
Mentor memang tidak mutlak ada dalam setiap sesi latihanmu, namun memiliki mentor yang dapat menilai perkembangan bakatmu tentu saja lebih baik daripada tidak ada sama sekali.
Kamu tidak harus ikut les – les yang cukup menguras kocek, namun kamu bisa meminta teman – temanmu yang lebih jago main gitar untuk menilai performamu. Tantang temanmu yang lebih jago renang untuk adu cepat denganmu hingga baca artikel atau buku kisah sukses untuk memberimu ide dan motivasi saat membangun usahamu.
9. Jangan Mudah Putus Asa
Permainan gitarmu bisa saja tidak sebaik yang kamu bayangkan, lukisanmu mungkin tidak jauh beda dengan lukisan anak SD, dan mungkin kamu sering dengar komen “Bagus sih, tapi lebih bagus kalau diem” saat kamu menunjukkan suara emasmu.
Komentar – komentar seperti itu jangan terlalu dipikirin yang ujuung – ujungnya bikin depresi cuy! Justru komentar – komentar seperti itu jadikan lecutan untuk berlatih lebih keras dan buktiin bakatmu!
10. Perubahan? Siapa Takut?!
Seiring berjalannya waktu kamu akan mulai mengerti dan semakin serius untuk mengikuti passionmu. Entah jadi entertainer, seniman, atlet, atau jadi pengusaha. Kamu harus siap menghadapi perubahan yang terjadi dalam hidupmu, tapi yang penting untuk kamu perhatikan adalah perubahanmu HARUS selalu menuju ke arah yang lebih baik. Hari ini, jadilah kamu yang lebih baik daripada kamu yang kemarin, guys!
Nah itu dia 10 cara mudah yang bisa kamu lakukan untuk mengenali dan menggali apa yag menjadi bakatmu. Temukan bakatmu, asah, percayai dan wujudkan mimpi – mimpimu, guys!
sumber: http://www.hipwee.com/tips/bingung-apa-bakatmu-gunain-cara-cara-mudah-ini-untuk-temukan-bakatmu/
.