Belakangan ini, penggunaan plastik yang dilakukan oleh umat manusia semakin memprihatinkan. Selama sepuluh tahun terakhir, manusia telah memproduksi dan mengonsumsi plastik jauh lebih banyak dibanding penggunaan plastik sepanjang abad ke-20!
Sekitar 50% dari plastik tersebut hanya kita gunakan sekali sebelum dibuang. Dan tahukah kamu? Ternyata cuma sebagian kecil aja yang didaur ulang menjadi plastik baru. Sisanya? Dibiarkan menumpuk begitu aja di tempat pembuangan akhir.
1. Plastik Menyumbang 10 Persen Dari Total Sampah Yang Kita Hasilkan.
Di Indonesia aja, jumlah sampah plastik mencapai 14% dari total sampah yang kita hasilkan, yang setara dengan 5,4 juta ton per tahun.
2. Rata-Rata Orang Amerika Membuang 83 Kg Sampah Plastik Per Tahun.
Amerika merupakan konsumen plastik terbesar di dunia. Sementara, orang Indonesia mengonsumsi 10 kg plastik per kapita per tahun.
3. Porsi Terbesar Dari Semua Itu Adalah Kantong Plastik.
“Monster kantong Plastik”, seni instalasi dari seniman Slovenia Miha Artnak via artnak.net
4. Penduduk Dunia Mengonsumsi Lebih Dari 1 Juta Kantong Plastik Per Menit.
Monster ini dibuat dari 40.000 kantong plastik bekas dan 7.500 gelas plastik bekas. via artnak.net
Tentakelnya memanjang sepanjang jalan kota Ljubljana, Slovenia via artnak.net
5. Kantong-Kantong Plastik Ini Cuma Dipakai Sekali, Lalu Dibuang.
Berdasarkan hasil studi di tahun 2008 yang dilakukan beberapa kota, pola pengelolaan sampah di Indonesia adalah diangkut dan ditimbun di TPA sebesar 69%, dikubur sebesar 10%, dikompos dan didaur ulang sebesar 7%, dibakar sebesar 5%, dan sisanya tidak terkelola sebesar 7%. (Sumber: di sini.)
6. Rata-Rata Orang Indonesia Mengonsumsi 700 Lembar Kantong Plastik Per Tahun
Keller mengenakan kostum “Bag Monster” yang dibuat dari 500 kantong plastik, estimasi penggunaan kantong plastik per kapita per tahun di Amerika. via valuesdrivenleadership.blogspot.com
Berdasarkan jumlah tersebut, 100 milyar kantong plastik dikonsumsi setiap tahunnya. Produksi kantong plastik tersebut menghabiskan 12 juta barel minyak bumi yang tak bisa diperbaharui, yang setara dengan 11 Triliun rupiah. (Sumber: Yahoo! Indonesia dan Greeneration Indonesia)
7. Itu Baru Kantong Plastik. Kita Juga Membuang 35 Milyar Botol Plastik Setiap Tahun.
“Labirin Daur Ulang”, seni instalasi yang dibuat dari 8.000 botol plastik bekas dan diletakkan di dekat gedung PBB di Jenewa. via www.flickr.com
Di Indonesia saja, limbah botol plastik mencapai 500.000 ton per tahun.
8. Jumlah Tersebut Setara 1.500 Botol Plastik Per Detik.
Seni Instalasi oleh MSLK Design, menggantung 1.500 botol plastik, jumlah yang dikonsumsi orang Amerika tiap detiknya. via www.facebook.com
9. Kalo Kamu Berpikir Semua Sampah Itu Berakhir Di Tempat Pembuangan Akhir, Kamu Salah Besar.
10. Sampah Plastik Menyumbang Sekitar 90% Dari Total Sampah Yang Mengapung Di Permukaan Laut, Dengan 46.000 Potong Per Mil Persegi.
Great pacific garbage patch merupakan beberapa titik di mana sampah yang mengapung di lautan pasifik berkumpul.
11. Jumlah Tersebut Cukup Untuk Menutupi 40 Persen Permukaan Laut Di Seluruh Dunia.
Nariman Point, Mumbai (2007) via www.flickr.com
12. Sampah Plastik Yang Mengapung Ini Bisa Pecah, Sehingga Bagian Dari Sebuah Botol 1 Liter Bisa Terdampar Di Setiap Mil Pantai Di Seluruh Dunia.
Fragmen sampah plastik di pantai
Di beberapa pantai di Hawaii, jumlah pecahan plastik ini melampaui jumlah pasir pantai sampai dengan kedalaman 0,3 meter.
13. Pecahan Plastik Kecil Ini Melahirkan Tipe Batu Yang Baru: Plastiglomerate.
Batu ini merupakan hasil sampah plastik yang meleleh dan bercampur dengan fragmen lava sedimen dan pecahan organik, seperti kerang.
14. Berabad-Abad Mendatang, Generasi Kita Akan Diingat Dalam Sejarah Geologi Lewat Plastiglomerate.
Spesimen lain batu plasiglomerate. via www.livescience.com
15. Polusi Plastik Ini Bukan Cuma Kabar Buruk Bagi Manusia.
Sungai Yamuna, New Delhi via coastalcare.org
16. Setidaknya Satu Juta Burung Laut Dan 100 Ribu Mamalia Laut Mati Setiap Tahun Karena Limbah Plastik Di Lautan.
Bangkai hiu di pantai Kamilo, Hawaii via algalita.org
17. 44 Persen Dari Semua Spesies Burung Laut, 22 Persen Cetacea, Semua Jenis Penyu, Dan Sejumlah Spesies Ikan Telah Terdokumentasi Bersama Plastik Di Dalam Atau Di Sekitar Tubuhnya.
Bangkai burung di atol Midway. via coastalcare.org
Selama hidup, burung-burung ini telah menelan sejumlah limbah plastik yang mereka kira makanan.
Bowerbird Australia yang kepalanya terjepit bagian tutup botol plastik viawww.zoo.org.au
Anjing laut terjerat plastik via coastalcare.org
Kelomang menggunakan tutup botol sebagai cangkang via www.arkive.org
Kantong plastik membungkus koral di dasar laut viawww.constructionweekonline.com
Burung bangau ini juga terjerat sama kantong plastik via www.glogster.com
Kehidupan binatang-binatang ini terancam karena limbah plastik yang kita ciptakan.
18. Satu-Satunya Cara Untuk Mengakhiri Kegilaan Ini Adalah Dengan Mencari Alternatif Dari Wadah Plastik Yang Biasa Kita Andalkan.
Botol berukuran manusia berisi botol plastik bekas. via www.takepart.com
Sejumlah botol plastik bekas dalam botol raksasa di atas dikumpulkan oleh satu orang dalam waktu setahun di pantai itu aja. Pecahan botol-botol plastik ini akan mencemari ikan-ikan yang memakannya, ikan-ikan yang kita konsumsi.
19. Kalo Benar-Benar Perlu (Atau Gak Bisa Menghindar) Menggunakan Plastik, Pilih Plastik Tipe PETE Atau HDPE Yang Paling Mudah Didaur Ulang.
Hindari menggunakan botol dan kantong plastik sekali pakai. Sebagai alternatif, gunakan botol minum metal dan kantong kain.
20. Perhatikan Sekelilingmu, Berapa Banyak Sampah Plastik Yang Kamu Lihat?
Kurangi ketergantungan plastik sekarang juga! via news.distractify.com
Polusi plastik bisa menjadi bencana ekologis dalam beberapa tahun kalo kita gak bertindak sekarang. Kita menggunakan plastik lebih dari jumlah yang sanggup kita kelola dan kita juga gak mengelolanya dengan baik, sehingga pencemaran bisa menjadi semakin dahsyat. Apalagi, sampah plastik sangat sulit terurai dan bisa bertahan sampai ribuan tahun!
Apa kamu mau bumi tercinta kita ini jadi gak bisa ditinggali lagi gara-gara sampah plastik? Yuk kurangi sampah plastik sekarang juga.
sumber: http://www.hipwee.com/inspirasi/masih-suka-mengonsumsi-plastik-pikir-lagi/
.