Warna adalah sebuah spektrum tertentu yang terdapat di dalam cahaya sempurna. Tapi dalam hal ini, yang mau kami bahas adalah asal usul dari penamaan warna itu sendiri dalam Bahasa Inggris (English).
1. Red (Merah)
Kata red termasuk dalam bahasa Proto-Indo-European (PIE) yang awalannya adalah reudh, bahkan kata ini tidak berubah sejak ribuan tahun lalu. Setelah itu berganti menjadi red dalam bahasa Inggris. Faktor lain yang membuat red dipakai untuk penyebutan warna merah adalah karena terkait dengan kata rust atau karat yang berwarna merah tua dan rubeola yaitu penyakit campak yang timbul bercak merah pada kulit.
2. Green (Hijau)
Kata green termasuk juga dalam bahasa Proto-Indo-European (PIE) yang awalannya adalah ghre-, kata ini adalah akar bahasa yang bertahan beberapa abad lamanya yang artinya adalah “to grow” (tumbuh). Hal yang dimaksudkan adalah sesuatu yang tumbuh dengan warna yang hijau seperti grass, graze, dan segala sesuatu yang berbau flora.
3. Yellow (Kuning)
Kata ini berasal dari Old English geolu , geolwe yang berarti "kekuningan" , berasal juga dari Proto-Indo-European yaitu Gelwaz yang artinya kuning. Gel- disini berarti cerah dan berkilau. Kuning adalah warna yang biasa digunakan untuk menarik perhatian.
4. Pink (Merah Muda)
Warna-warna mewah muncul dari berbagai macam jenis bunga atau buah. Dalam bahasa Inggris, secara ekslusif, pink mengacu pada bunga yang bernama pink, sebuah bunga yang memiliki kelopak berwarna pucat dengan ujungnya yang rumbai. Kata pink diubah menjadi kata sifat sejak abad ke-14. Jadi, pengguna bahasa Inggris sudah melupakan nama bunga tersebut dan menggantikannya ke nama untuk warna.
5. Black (Hitam)
Awalnya sebutan untuk warna hitam adalah bhel pada zaman Proto-Indo-Eropa (PIE) yang artinya white (putih), begitu juga dengan bahasa Spanyol blanco, Perancis blanc, dan Portugal branco. Kata ‘white’ juga mengacu pada bleach (pemutih) atau blank (hampa). Lalu kenapa bahasa Inggris menggunakan kata black untuk mendefinisikan warna hitam? Hal itu berasal dari kata bhel yang mengacu ke segala sesuatu yang terang, seperti api. Tiap ada api, pasti selalu diakhiri dengan warna hitam seperti gosong, terbakar dan lain-lain. Maka dari itu black digunakan untuk mendefinisikan warna hitam.
6. Purple (Ungu)
Kata purple (ungu) diambil dari bahasa latin, Purpura. Purpura merupakan jenis kerang yang memproduksi warna ungu ketika berada di permukaan air. Akar kata ini berasal dari bahasa Yunani, porphura yang artinya sama dengan kerang laut. Kata purpura lambat laun berubah fungsi untuk menjelaskan pewarna celup. Pada zaman itu, pewarna celup ini memiliki harga yang sangat mahal dan menyebar ke penjuru Eropa. Sehingga warna ungu kerap diasosiasikan pada kemewahan.
7. Orange (Jingga/Oranye)
Nama orange diambil dari warna buah jeruk yang berwarna jingga. Nama ini berasal dari bahasa Sansekerta/India yang bernama narangah (pohon jeruk) yang diambil dari bahasa Persia, narang, yang memiliki akar bahasa dari bahasa Arab, naranj. Pada awalnya, buah jeruk diekspor dari India ke Italia yang diberi nama arancia, lalu ke Perancis yang bernama orange, dan diserap oleh bahasa Inggris tanpa mengubah namanya. Sebelum menggunakan nama orange, sebutan untuk warna jingga adalah geoluhread yang artinya yellow-red (kuning-merah).
8. Blue (Biru)
Kata bahasa Inggris modern Blue sebenarnya berasal dari Inggris Tengah yaitu bleu atau blewe , dan juga Perancis Lama yaitu bleu. Adapun dari kata Jerman yaitu blau atau Jerman lama menyebutnya blao. Tetapi dalam ilmu lambang, kata blue sendiri digunakan untuk biru langit.
9. White (Putih)
Kata white berasal dari kata hwīt yang juga berasal dari Old English. Adapula dari Jerman yaitu χwītaz dan blankaz yang artinya putih dan cerah. Akar kata ini adalah dari Proto-Indo-European (PIE) yaitu kwid-. Selain itu, diambil juga dalam bahasa Sansekerta yaitu Sveta artinya menjadi putih atau terang dan dalam Slavia yaitu světŭ artinya cahaya, karena putih selalu diidentikan dengan sinar, bercahaya, dan terang.
sumber:
- http://www.ef.co.id/englishfirst/englishstudy/bahasa-inggris/asal-nama-warna-dalam-bahasa-inggris-bagian-1.aspx
- http://www.wikipedia.co.id/
.