Ads

Senin, 31 Maret 2014

Jangan Lakukan Hal Ini Jika Anda Diputusin Pacar!



Mati konyol bunuh diri hanya karena diputusin pacar? Sakit perut dan ulu hati dan kini di rawat di rumah sakit karena maag akutnya kambuh karena tak mau makan hanya karena memikirkan mantan pacar?

Berikut adalah beberapa hal yang biasa dilakukan oleh seseorang ketika diputusin kekasihnya dan juga solusi untuk mengantisipasinya :
1. Stress dan Panik


Terutama kaum remaja (para muda mudi atau sebut saja ABG), mereka yang usianya masih di bawah 18 tahunan, biasanya akan merasa kalang kabut ketika dirinya diputuskan oleh pacarnya dengan atau tanpa alasan.



Pada tahap awal, stress dan panik adalah hal yang biasa terjadi pada diri seseorang ketika pertama kali diputusin pacarnya. Merenung dan menutup diri hingga berhari hari. menangis sesegukan seolah dunia ini akan hancur dan kiamat.


SOLUSI :


Hidup itu tak sesempit rumah bedeng kontrakan, dan dunia tak selebar daun kelor. Untuk apa menghabiskan waktu tak berguna sekedar meratapi nasib hingga stress? Untuk apa memikirkan sang mantan terus menerus hingga kepala terasa akan pecah sedangkan yang kita pikiran sendiri tidak lagi peduli terhadap kita?



Berhentilah menjadi cengeng sebab masa depan masih panjang, lalu bagaimana kita bisa tahu, bahwa ternyata di sekitar kita ternyata masih banyak orang-orang yang peduli kepada kita sedangkan kita terus menerus menutup diri? Memikirkan seseorang yang sudah tidak lagi memikirkan kita bukankah itu namanya perbuatan konyol?


2. Hilang selera makan karena pikiran
Saya percaya 100%, bahwa dari 10 orang yang pernah diputusin pacarnya 9 diantaranya pasti pernah mengalami kehilangan selera makan. Melihat makanan apapun seolah tak nafsu, sebab otak kita masih nyangkut di bayang bayang wajah sang kekasih hati....Konyol atau wajar?

Beragam makanan yang disuguhkan tak ada yang disentuh, bahkan biasanya seseorang yang suka sekali dengan semur jengkol pun seolah tak pernah kenal dengan makanan favoritenya tersebut. Aah keterlaluan.

SOLUSI :
Saya tahu bagaimana rasanya diputusin pacar. Rasanya nyesek ke hati. Tapi untuk apa menyiksa diri dengan tidak makan hanya karena diputusin pacar?Kehilangan selera makan karena stress itu memang wajar, yang tidak wajar itu adalah ketika badan kita butuh asupan gizi agar kita bisa berpikir rasional tapi kiita malah mengabaikannya hanya karena diputusin pacar.

Ujung-ujungnya apa? Kita malah akan sakit. Satu persatu mulai tumbuh berbagai macam penyakit. Mulai dari sakit meriang hingga maag akut. Sakit ulu hati karena terlalu banyak berpikir hanya akan membuat kamu menjadi semakin tersiksa bukan?

Makanlah seperti biasa, lawan pikiran jelekmu tentang mantan kekasih yang senantiasa menghantui diri. Katakan kepada dirimu sendiri bahwa mantan kekasihmu sekarang sedang makan makanan enak di rumahnya....


3. Menghibur diri dengan Narkoba
Awan terasa gelap dan dunia seolah mau kiamat. Merasa menjadi manusia paling menyedihkan sedunia. Oooh itulah rasanya diputusin pacar...

"Aku stress dan tak mau makan, aku tak tahu harus berbuat apa? Yang aku tahu aku harus tetap bersamanya". Hehehee sudah seperti cerita dalam sinetron bukan?

Ada banyak cara konyol untuk menghibur diri diri karena diputusin pacar. Salah satunya dengan menggunakan narkoba. Mabuk mabukan di dalam kamar atau di bar-bar. Menenggak miras dan menyuntikan kokain dan heroin.

Setelah itu lalu apa yang kalian dapat? kebahagian sesaat lalu tertekan lagi? Atau justru langsung mati? Yang ada justru kita akan kehilangan keduanya, pacar dan nyawa kita sendiri....

SOLUSI :
Narkoba tak pernah bisa menyelesaikan masalah cinta dan perasaan. Melawan kegundahan hati karena perasaan itu hanya dengan cara menggunakan logika yang waras. Berhentilah menjadi bodoh dengan tidak menggunakan narkoba sebab itu hanya akan menambah kalian menjadi terlihat sangat kampungan.


4. Menyiksa dan Melukai diri sendiri
Inilah salah perbuatan paling bodoh yang juga sering dilakukan oleh seseorang ketika diputusin kekasihnya. Menyiksa dan melukai diri sendiri. Bagi sebagian besar kalangan remaja yang belum bisa berpikir secara jernih dan rasional biasanya akan bertindak dan berpikir secara gegabah. Salah satunya adalah dengan melakukan hal tersebut.

Ini berbahaya sekali ketika pikiran dirasuki oleh hawa nafsu sehingga kita tidak bisa lagi berpikir panjang. Dalam kondisi tertekan seseorang yang sedang gelisah karena putus cinta bisa saja melakukan bunuh diri.

SOLUSI :
Bayangkan betapa menderitanya seseorang yang terkena penyakit kanker, dan betapa hebatnya mereka yang bertahan melawan ganasnya virus kanker. Mereka adalah orang-orang hebat yang dalam keputus asaannya ternyata masih punya harapan hidup yang tinggi.

kamu yang baru diputusin pacar saja sudah berani melakukan hal konyol yang juga sangat dibenci oleh Tuhan. Dengan melukai diri sendiri dan bunuh diri memangnya kamu sudah dijamin 100% bakalan masuk surga, hah?

Kalian yang mungkin sekarang sedang diputusin pacar bukanlah seorang pejuang kemerdekaan yang tengah berjibaku diantara desing peluru untuk membela tanah airnya agar merdeka. Jadi untuk apa melukai diri sendiri dan bunuh diri hanya karena persolan "kelas teri"?

Mau bermain main dengan perasaan dan terus meratapi nasib seolah dunia ini akan runtuh? Atau kamu merasa ingin hidup seperti Romeo and Julliet?



"Pakai otak dan berpikirlah secara rasional...Gunakan akal sehat supaya tahu bahwa hidup ini sangatlah indah dan masih panjang. Jangan melawan rasa sakit hati karena diputusin pacar dengan perbuatan yang hanya merugikan diri sendiri. Sebab para pujangga cinta pernah berkata "Obat sakit hati karena wanita/laki-laki adalah dengan wanita/laki-laki yang lain.


sumber: http://www.kaskus.co.id/thread/53648ce28b07e73d648b4643/
.

Ads